10 Perbedaan Honda CBR 150R AHM dengan Honda CBR 150R Import Thailand





Perbedaan CBR 150R AHM-Dengan Import ThailandHonda CBR 150R AHM diluncurkan pada bulan September 2014. Antusias masyarakat begitu hebatnya bisa dilihat dari pemesanan indent online yang mencapai 1500 unit dalam waktu singkat.
Honda CBR 150R AHM ini hadir menggantikan Honda CBR 150R import Thailand. Tentu didalam perubahan ini banyak pertanyaan dari anda apa saja perubahan dari kedua model ini. Mari simak 10 perbedaan antara Honda CBR 150R lokal dengan Honda CBR 150R impor Thailand berikut ini.

1. Harga

Honda CBR 150R yang pertama diimpor dari Thailand pertengahan tahun 2011 lalu cenderung dibanderol dengan kisaran harga Rp 40 jutaan. Hal ini justru bisa dikatakan jauh lebih mahal daripada All New Honda CBR 150R buatan AHM dengan harga cukup bersaing yang hanya berkisar antara Rp 28-29 juta saja.

2. Dimensi & Performa

Perbedaan CBR 150R AHM Dengan Import Thailand - Dimensi
Secara keseluruhan, ukuran fisik dari Honda CBR 150R impor Thailand dengan All New Honda CBR 150R lokal tidak jauh berbeda. Honda CBR 150R CBU memiliki ukuran panjang 1.977 mm, lebar 695 mm, tinggi 1.130 mm dan wheelbase 1.310 mm. Sedangkan All New Honda CBR 150R berukuran 1.995 mm x 711 mm x 1.117 mm serta jarak sumbu roda 1.296 mm.
Untuk urusan performa, sebenarnya kedua jenis motor di atas sama-sama memiliki kapasitas mesin 150cc, 4 valve, DOHC system, dan didukung dengan adanya transmisi manual hingga 6 percepatan. Namun, menurut uji coba yang telah dilakukan, All New Honda CBR 150R AHM cenderung lebih bertenaga daripada Honda CBR 150R impor Thailand. Hasil pengujian yang beberapa lalu dilakukan oleh PT AHM juga membuktikan bahwa All New Honda CBR 150R AHM dapat mencapai kecepatan maksimal hingga 131 km/jam, atau berada 1 km/jam lebih cepat daripada Honda CBR 150R impor yang mampu mencapai 130 km/jam.

3. Fairing

Perbedaan Fairing Honda CBR 150R AHM Dan Import Thailand
Sebelah Kiri Honda CBR 150R Import Thailand. Sebelah Kanan Honda CBR 150R AHM
Secara kasat mata, ada sedikit perbedaan yang terlihat pada fairing All New CBR 150R AHM bila dibandingkan dengan CBR 150R impor Thailand. Honda CBR 150R CBU lebih terinspirasi dari model Honda VFR 1200R, sedangkan desain fairing All New Honda CBR 150R terkesan lebih dinamis dan cenderung terinspirasi dari model Honda CBR 1000RR.

4. Headlamp

Perbedaan Headlamp Honda CBR 150R AHM Import Thailand
Honda CBR 150R Import Thailand Memiliki Single Eye Headlamp Sedangkan Honda CBR 150R AHM Memiliki Dual Keen Eyes Headlight

Perbedaan mencolok lainnya terletak pada konsep headlamp yang diusung oleh masing-masing produk CBR 150R di atas. Jika pada Honda CBR 150R impor Thailand memiliki single headlamp dengan daya sekitar 60/55 Watt, beda halnya dengan All New Honda CBR 150R AHM yang didesain memiliki double headlamp (dual keen eyes) dengan kapasitas bohlam masing-masing berdaya listrik 35 Watt.

5. Muffler

Perbedaan Muffler Honda CBR 150R AHM Import Thailand
Muffler (Knalpot) Pada Honda CBR 150R Import (Kiri) dan Honda CBR 150R AHM (Kanan)
Sementara pada bagian muffler, perbedaan signifikan antara kedua jenis motor Honda di atas lebih dititikberatkan kepada desain dan fitur yang disematkan. Muffler Honda CBR 150R CBU cenderung berbentuk Midship dengan desain yang lebih pendek dan lebar, sementara All New Honda CBR 150R AHM memiliki desain yang lebih ramping dan panjang serta dilengkapi dengan dudukan untuk O2 Sensor pada bagian leher knalpot.

6. Body Frame

Perbedaan Body Frame Honda CBR 150R AHM Import Thailand
Honda CBR 150R Import Menggunakan Twin Tube Frame (Kiri) Sedangkan Honda CBR 150R AHM Menggunakan Trellis Frame (Kanan)
Mengintip lebih dalam mengenai desain frame yang menyokong bagian body motor, kali ini perbedaan antara kedua motor di atas lebih terletak pada bentuk rangka sasisnya. Honda CBR 150R impor Thailand memiliki rangka berjenis Twin Spar (Twin Tube), sedangkan All New Honda CBR 150R pabrikan AHM cenderung mengadopsi sistem rangka Trellis dengan konsep Diamond Truss yang sebelumnya sempat digunakan oleh Honda CB 150R StreetFire, namun dengan beberapa modifikasi terutama pada bagian bracket dan sub-frame.

7. Rear Suspension

Perbedaan Rear Suspension Honda CBR 150R AHM Import Thailand
Kedua tipe masih menggunakan tipe suspensi tunggal tetapi pada Honda CBR 150R AHM dilengkapi dengan sistem Pro-Link Suspension
Pada bagian suspensi belakang, Honda CBR 150R CBU masih menggunakan sistem suspensi tunggal konvensional. Sementara hal yang menarik dari hadirnya All New Honda CBR 150R AHM adalah pada bagian suspensi belakangnya sudah mengadopsi suspensi tunggal yang dilengkapi dengan fitur Pro-Link. Fitur ini diklaim mampu mendukung kinerja motor terutama pada saat terkena goncangan, sekaligus meningkatkan kenyamanan berkendara saat bermanuver.

8. Regulator Rectifier

Perbedaan Regulator Rectifier
Perbedaan Regulator Rectifier
Regulator Rectifier atau yang biasa dikenal dengan Voltage Regulator adalah salah satu bagian vital pada motor yang berfungsi untuk sistem kelistrikan motor tersebut. Komponen ini bekerja dengan cara mengubah arus bolak-balik (AC) yang dihasilkan oleh alternator menjadi arus searah (DC) yang digunakan untuk mengisi ulang baterai dan mengatur besarnya tegangan kelistrikan yang dihasilkan pada motor. Secara fitur maupun fungsi, kedua jenis motor Honda CBR 150R baik lokal maupun impor memiliki kesamaan yakni output 3 phase and full wave. Namun yang membedakan keduanya justru lebih kepada bentuk fisiknya yang kemungkinan besar dipengaruhi pula oleh bentuk rangka mesin yang berbeda.

9. Bank Angle Sensor

Perbedaan Pada Bank Angle Sensor
Perbedaan Pada Bank Angle Sensor
Fitur Bank Angle Sensor atau sensor rebah pada kedua jenis motor di atas memiliki perbedaan yang cukup mendasar pada bentuk fisiknya. Dalam hal ini, Honda CBR 150R impor memiliki keunggulan karena spesifikasinya yang memiliki 3 kabel dan posisinya yang berada di bagian tebeng depan motor. Sedangkan fitur BAS pada All New Honda CBR 150R lokal hanya memiliki 2 kabel dan posisinya berada di dekat sasis turbular.

10. Fuel Pump

Perbedaan Pada Fuel Pump
Perbedaan Pada Fuel Pump
Seperti yang terlihat pada gambar di atas, perbedaan signifikan yang terdapat pada kedua jenis motor Honda CBR 150R baik lokal maupun impor, bila dilihat dari komponen fuel pump-nya sebenarnya lebih terletak pada posisi filter (penyaring) BBM yang berada di dalam dan di di luar tangki bensin.
source :honda cengkareng  

baca juga :
* 10 Perbedaan Honda CBR 150R AHM dengan Honda CBR 150R Import Thailand
*Adu Performa, Fitur Dan Harga All New CBR 150R Dan Yamaha R15
*Honda All New CBR 150R vs Yamaha YZF R15 – Adu Akselerasi, Top Speed, Konsumsi BBM dan Handling
*Perbandingan Desain Motor Honda All New CBR 150R Dan Yamaha R15
*Spesifikasi dan Harga Honda CBR 150R
berita lengkap lengkap tentang dunia otomotif khususnya motor silahkan klik DISINI

0 komentar:

Posting Komentar

jika ada yang kurang jelas langsung ajha tanya ke mimin ya.,.,., :) my fb tama ashter soko-tuban

Primbon "mengetahui watak dan karakter seseorang"

PRIMBON™ - Gerbang Dunia Mistik & Alam Gaib

Primbon Jodoh

Numerologi Rahasia Cinta

Nomor Bagua Shuzi

Arsip Blog